HUBUNGAN PERSEPSI POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU AGRESIF PADA REMAJA

https://doi.org/10.25311/jkh.Vol2.Iss1.537

Authors

  • Martina Desri Nurafisa STIKes Hang Tuah Pekanbaru
  • Raja Fitrina Lestari STIKes Hang Tuah Pekanbaru
  • Agnita Utami STIKes. Hang Tuah Pekanbaru

Keywords:

Perilaku agresif, Persepsi pola asuh orang tua, Remaja

Abstract

Perilaku agresif ialah perbuatan untuk menyakiti orang lain. Perilaku agresif  dapat timbul pada semua usia dan salah satunya ialah remaja. Pola asuh orang tua merupakan salah satu penyebab terjadinya perilaku agresif pada remaja. Cara pola asuh yang diterapkan oleh orang tua dapat memberikan gambaran tingkah laku yang dapat menjadi panutan dan contoh oleh remaja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan persepsi pola asuh orang tua terhadap perilaku agresif pada remaja. Jenis penelitian ialah kuantitatif dengan menggunakan desain Cross sectional. Populasi pada penelitian ialah siswa dan siswi kelas X dan XI, sampel 168 orang, dipilih  menggunakan Cluster sampling. Alat ukur berupa kuesioner. Data diperoleh dari analisis univariat dan bivariat dengan uji Chi square. Hasil penelitian P value <0,001, yang artinya terdapat hubungan antara persepsi pola asuh orang tua terhadap perilaku agresif pada remaja. Diharapkan pihak sekolah bisa memantau  perilaku siswa dan siswi di sekolah,  menerapkan  pola asuh yang tegas dan konsisten supaya dapat mengatasi masalah perilaku pada remaja.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-04-28

How to Cite

Nurafisa, M. D., Lestari, R. F., & Utami, A. (2022). HUBUNGAN PERSEPSI POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU AGRESIF PADA REMAJA. Jurnal Keperawatan Hang Tuah (Hang Tuah Nursing Journal), 2(1), 39–48. https://doi.org/10.25311/jkh.Vol2.Iss1.537

Similar Articles

1 2 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.