Kelengkapan Administrasi Rawat Inap Pasien BPJS Di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun 2021
https://doi.org/10.25311/jrm.Vol2.Iss1.470
Keywords:
Rumah Sakit, BPJS, Administrasi, Pasien Rawat InapAbstract
Kelengkapan administrasi rawat inap pasien BPJS di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Kepulaun Meranti dengan tujuan mengetahui pengetahuan pasien terhadap kelengkapan administrasi rawat inap pasien BPJS, Alur penggunaan, akses informasi dan alasan ketidaklengkapan administrasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Informan dalam penelitian terdiri dari 5 orang, Instruman yang digunakan Pedoman Wawancara, Pedoman Observasi, Alat Tulis, dan Handphone. Analisa dilakukan dengan cara Triangulasi. Hasil penelitian didapatkan kelengkapan adminnistrasi rawat inap pasien BPJS di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti belum berjalan dengan baik. Dapat disimpulkan kelengkapan adminnistrasi rawat inap pasien BPJS di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti Tahun 2021 belum berjalan dengan baik, pengetahuan pasien yang masih minim terkait administrasi rawat inap pasien BPJS, alur penggunaan dan akses informasi yang sebenarnya mudah untuk dijangkau. Alasan ketidaklengkapan beberapa administrasi pasien yang tidak sinkron. Sehingga terjadinya hambatan dalam proses pelayanan administrasi dan terlambatnya proses klaim BPJS.