Gambaran Penilaian Berkas Rekam Medis Sebelum Dilakukan Pemusnahan Di Rumah Sakit Pekanbaru Medical Center (PMC) Tahun 2020

https://doi.org/10.25311/jrm.Vol1.Iss2.389

Authors

  • Putri Mellinia Sahara STIKES HANG TUAH PEKANBARU
  • Nur Maimun

Keywords:

Penilaian, Pemusnahan, Rumah Sakit

Abstract

Penilaian berkas rekam medis adalah memisahkan antara lembar berkas rekam medis yang mempunyai nilai guna dan berkas yang tidak mempunyai nilai guna. Tujuan penelitian untuk mengetahui Gambaran Penilaian Berkas Rekam Medis Sebelum Dilakukan Pemusnahan di Rumah Sakit (PMC) tahun 2020. Metode penelitian ini merupakan deskriptif  pendekatan kualitatif. Penelitian dilakukan di Rumah Sakit Pekanbaru Medical Center. Informan penelitian berjumlah 11 orang, Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dan observasi. Pengolahan datanya menggunakan triangulasi sumber,metode dan teori. Analisa data dalam penelitian ini menggunakan analisa deskriptif dengan metode kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan pada alur penilaian berkas rekam medis belum adanya alur tertulis pada penilaian berkas. Prosedur penilaian berkas rekam telah ada SOP penyusutan tetapi belum sesuai dengan prosedurnya/kaidahnya. Uraian tugas, peran dan fungsi pokok filling sebelum dilakukan pemusnahan, belum adanya uraian tugas, peran dan fungsi pokok filling. Sarana yang digunakan yaitu komputer,scanner dan ruang penyimpanan aktif ruang penyimpanan aktif. Kesimpulan penelitian ini pada Alur Penilaian Berkas Rekam Medis belum ada alur penilaiannya secara tertulis tetapi sudah melakukan beberapa tahapan pada penilaian berkas rm kecuali pemusnahan. Prosedur penilaian berkas rekam medis telah memiliki SOP penyusutan. Uraian Tugas, peran dan fungsi filling dalam penilaian berkas rekam medis belum adanya uraian Tugas, peran dan fungsi filling. Sarana yang digunakan yaitu komputer, scanner, ruang penyimpanan aktif.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

26-10-2021

How to Cite

Putri Mellinia Sahara, & Nur Maimun. (2021). Gambaran Penilaian Berkas Rekam Medis Sebelum Dilakukan Pemusnahan Di Rumah Sakit Pekanbaru Medical Center (PMC) Tahun 2020. Jurnal Rekam Medis (Medical Record Journal), 1(2), 131–145. https://doi.org/10.25311/jrm.Vol1.Iss2.389

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.