ASUHAN KEBIDANAN PADA BAYI USIA 7 BULAN DENGAN PEMANTAUAN PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN DI PMB ERNITA KOTA PEKANBARU

https://doi.org/10.25311/jkt/Vol1.Iss2.578

Authors

  • Sherin Adelia Ramadhani STIKes Hang Tuah Pekanbaru
  • Rika Andriyani STIKes Hang Tuah Pekanbaru

Keywords:

Asuhan Kebidanan, Bayi 7 Bulan, MP ASI

Abstract

MPASI merupakan makanan atau minuman yang mengandung zat gizi selain dari ASI. Hal ini dikarenakan ASI hanya mampu memenuhi dua per tiga kebutuhan bayi pada usia 6-9 bulan, dan pada usia 9-12 bulan memenuhi setengah dari kebutuhan bayi. Dari hasil survey pendahuluan yang dilaksanakan di klinik PMB Ernita pada bulan Desember sampai Februari terdapat 29 bayi dengan Alasan orang tua membawa bayi ke PMB hanya untuk imunisasi dan berobat. Tujuan laporan kasus ini yaitu mampu melakukan asuhan kebidanan pada bayi 7 bulan dengan penilaian pertumbuhan dan perkembangan. Metode yang dipakai yaitu dengan pendekatan menejemen kebidanan kemudian didokumentasikan dalam bentuk SOAP serta dilakukan penilaian kenaikan berat badan pada bayi selama 10 hari. Tugas akhir ini dilaksanakan di PMB ernita kemudian dilanjutkan kunjungan rumah selama 10 hari. Dari hasil laporan ini sebelum dilakukan asuhan pemberian MPASI dengan Berbagai variasi makanan yang dimana berat badan bayi 6,9 kg mengalami kenaikan setelah dilakukan asuhan menjadi 7,4 kg. Saran untuk asuhan selanjutnya untuk bisa lebih lama dalam pemberian asuhan agar hasil yang didapatkan menjadi maksimal dan untuk klinik agar dapat meningkatkan pelayanan pada bayi dan dapat menyediakan reflet mengenai masa petumbuhan dan perkembangan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-12-31

How to Cite

Adelia Ramadhani, S., & Andriyani, R. . (2021). ASUHAN KEBIDANAN PADA BAYI USIA 7 BULAN DENGAN PEMANTAUAN PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN DI PMB ERNITA KOTA PEKANBARU. Jurnal Kebidanan Terkini (Current Midwifery Journal), 1(2), 104–112. https://doi.org/10.25311/jkt/Vol1.Iss2.578

Similar Articles

<< < 3 4 5 6 7 8 9 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.