OEDEMA PADA KAKI IBU HAMIL TRIMESTER TIGA DENGAN RENDAM AIR HANGAT CAMPUR KENCUR DI BPM HJ. MURTINAWITA, SST KOTA PEKANBARU TAHUN 2021

Oedema 3rd Trimester Pregnant Women in Instep With Warm Water Soak Mixed Kencur In BPM Hj. Murtinawita, SST Pekanbaru City in 2021

https://doi.org/10.25311/jkt/Vol2.Iss1.593

Authors

  • Dhifa Mutia Kirani
  • Liva Maita

Keywords:

Ibu Hamil Trimester 3, Oedema, Rendam Air Hangat Campur Kencur

Abstract

Ketidaknyamanan  kehamilan trimester III meliputi sering buang air kecil, keputihan,  konstipasi,  perut  kembung, Oedema (bengkak) kaki, kram kaki, sakit kepala, striae  gravidarum, hemoroid, sesak nafas dan sakit punggung. Oedema  yang  umum  terjadi  pada kehamilan  adalah  Oedema  punggung kaki.  Oedema dapat  menjadi  gejala  awal  yang  mengarah pada  kondisi  patologis  bahkan  sebagai indicator penyakit  kronis  yang  serius  pada kehamilan. Adapun penatalaksanaan pada kaki menganjurkan rendam kaki di air hangat campur kencur. Tujuan dari asuhan adalah untuk memberikan asuhan kepada ibu hamil trimester tiga yang mengalami oedema pada kaki dengan rendam air hangat campur kencur di BPM Hj. Murtinawita, SST Tahun 2021. Subjek pada asuhan ini adalah ibu hamil trimester tiga yang mengalami oedema punggung kaki. Hasil penelitian menunjukkan setelah diberikan asuhan selama 5 hari dengan rendam air hangat campur kencur selama 15 menit menunjukkan adanya perubahan pada punggung kaki ibu. Pada hari ke 5 pada kaki ibu mengalami perubahan, yang awalnya pembengkakan yang dirasakan ibu sudah berkurang. Dapat disimpulkan bahwa rendaman air hangat campur kencur efektif untuk mengurangi oedema pada ibu. Disarankan penyedia layanan yang membuka praktik kebidanan untuk merekomendasikan kepada ibu hamil terutama yang mengalami oedema dengan pemberian asuhan berupa rendam air hangat campur kencur untuk mengurangi pembengkakan/oedema pada kaki ibu hamil trimester tiga.

 

Kata-kata Kunci : Ibu Hamil Trimester 3, Oedema, Rendam Air Hangat Campur Kencur

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-07-04

How to Cite

Mutia, D., & Liva Maita. (2022). OEDEMA PADA KAKI IBU HAMIL TRIMESTER TIGA DENGAN RENDAM AIR HANGAT CAMPUR KENCUR DI BPM HJ. MURTINAWITA, SST KOTA PEKANBARU TAHUN 2021: Oedema 3rd Trimester Pregnant Women in Instep With Warm Water Soak Mixed Kencur In BPM Hj. Murtinawita, SST Pekanbaru City in 2021. Jurnal Kebidanan Terkini (Current Midwifery Journal), 2(1), 75–80. https://doi.org/10.25311/jkt/Vol2.Iss1.593

Similar Articles

<< < 3 4 5 6 7 8 

You may also start an advanced similarity search for this article.